Rabu, 12 Agustus 2009

Rame-Rame Kemerdekaan

By : Talita Dinda (9A)

Apa yang muncul dalam benak kita setiap mendengar tanggal 17 Agustus? Pada tanggal 17 Agustus 1945 merupakan puncak dari proses perjuangan Bangsa Indonesia dalam mewujudkan kemerdekaan yang diwarnai oleh pertempuran darah para pahlawan kusuma bangsa dalam melawan penjajahan.

Tidak terasa telah 64 tahun Kemerdekaan ini diraih oleh Bangsa Indonesia . Kita sebagai generasi penerus, tentunya wajib kita lestarikan dan kita mantapkan semangat Patriotisme, cinta Tanah Air serta rasa Bela Negara yang tinggi ditengah pengaruh globalisasi yang sarat dengan pengaruh budaya dan semangat kebarat-baratan dengan berdalihkan modernisasi yang nyata-nyatanya mengancam lunturnya budaya luhur bangsa Indonesia .

Salah satu hal yang biasa dan wajib dilakukan dalam memperingati HUT RI ke 64 ini adalah diselenggarakan lomba-lomba di lingkungan masyarakat . Ada lomba lari kelereng, makan kerupuk, dan lari bendera .

1. LARI KELERENG
Lomba ini biasa dimainkan oleh anak anak . namun bukan berarti orang dewasa tidak bisa melakukannya juga. Lomba ini terkesan sangat simple para peserta di wajibkan membawa sebuah kelereng yang di bawa melalui sendok yg di taruh di mulut dan membawanya sesuai jalur yang sudah ditentukan , siapa yang paling cepat sampai di garis finish dialah pemenangnya.


2.MAKAN KERUPUK
Para peserrtanya juga kebanyakan masih anak-anak, namun tak jarang diselenggarakan untuk orang dewasa . Lomba ini termasuk yang paling digemari maklumlah, kan berhubungan dengan makanan heheh . Kerupuk digantung di sebuah tali lalu pesertanya wajib menghabiskan kerupuk tersebut tanpa tersisa dan tanppa bantuan tangan .




3. LARI BENDERA
Sebenarnya lomba ini hampir sama dengan lari kelereng hanya saja yang membedakannya “atribut” yang dibawa . kali ini peserta harus memindahkan bendera satu persatu ke tempat yang telah disediakan dengan cara berlari dan peserta yang paling banyak memindahkan bendera dan yang paling cepat waktunya keluar sebagai pemenangnya .

Tidak ada komentar: